Sumodikaran- UNU Sunan Giri Bojonegoro pada tahun 2023 ini kembali menerjunkan Mahasiswa di masyarakat dalam melakukan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat melalui program Kuliah Kerja Nyata. Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 09 melaksanakan kegiatan pembukaan KKN yang bertempat di pendopo balai desa Sumodikaran kecamatan Dander kabupaten Bojonegoro. (24/07/2023)
Pembukaan KKN ini di hadiri oleh Kepala Desa Sumodikaran, Perangkat desa Sumodikaran, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua dan anggota BPD, Karang Taruna, Ketua PKK, dan dosen pembimbing lapangan.
Tsaqibul Fikri, S,Pd., M.Sn. selaku DPL KKN dalam sambutannya menyatakan bahwa mahasiswa KKN kelompok 9 terdiri dari 15 orang yaitu, 9 perempuan dan 6 laki-laki. Beliau berharap, kegiatan KKN ini dapat memberikan pengalaman bagi mahasiswa dan kebermanfaatan bagi masyarakat Desa Sumodikaran.
"Jangan pernah takut melakukan sesuatu, karena yang membuat kesulitan itu adalah ketakutan kalian sendiri" Ujar Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) 1.
Dalam sambutan kepala desa Sumodikaran beliau menyampaikan kepada seluruh tamu undangan yang hadir untuk berkolaborasi mensukseskan program kerja yang akan dilaksanakan satu bulan kedepan.