Akses Informasi Masyarakat melalui WhatsApp Center Kepala Desa Sumodikaran :  081335978056. Bagi Masyarakat Sumodikaran yang berkenan mengirimkan artikel berita seputar Desa Sumodikaran silahkan menghubungi Sekretaris Desa Sumodikaran : 082331046465.  

Artikel

PERINGATI NUZULUL QUR’AN, REMAS BAITUL GHOFUR DESA SUMODIKARAN BERHARAP PANDEMI COVID-19 BERAKHIR

29 April 2021 04:26:12  Admin Desa Sumodikaran  125 Kali Dibaca  Berita Desa

Sumodikaran- Nuzulul Qur’an merupakan peristiwa turunya Al-Qur’an untuk pertama kali di muka bumi yang diperingati setiap 17 Ramadhan. Ramadhan tahun ini 1442 Hijriyah bertepatan pada Kamis, 29/04/2021.

Peristiwa tersebut sangat bersejarah dalam agama Islam, sehingga banyak umat muslim memperingati Nuzulul Qur’an dengan berbagai kegiatan amal termasuk yang dilakukan oleh remaja masjid Jami’Baitul Ghofur yang memperingati malam Nuzulul Qur’an setiap tahunnya.

“Peringatan Nuzulul Qur’an merupakan salah satu program tahunan kami, namun sempat tidak dilaksanakan di tahun lalu sebab pandemi Covid-19,” ungkap ustad Gunawan selaku ketua remaja masjid Jami’Baitul Ghofur.

Ia juga merasa sangat senang dapat kembali melaksanakan peringatan malam nuzulul Qur’an tahun ini, tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan menjaga jarak agar tidak terjadi kerumunan.

“Kegiatan yang kita laksanakan tentunya dengan memperhatikan prokes yang berlaku, “jelanya.

Rangkaian kegiatan yang dilakukan remaja masjid Jami’ Baitul Ghofur diantaranya adalah membagikan takjil kepada masyarakat pengguna jalan, para musafir dan orang yang berpuasa dalam perjalanan.

“Kita juga melakukan do’a bersama kemudian dilanjutkan dengan buka bersama dan jama’ah sholat magrib serta tarawih, “tuturnya.

Sebagai peringatan malam turunya Al-Qur’an tidak lupa pihaknya juga melakukan khotmil Qur’an di akhir kegiatan. Dengan tujuan mendapat barokah dan fadhilah Qur’an, Ia berharap remas Jami’ Baitul Ghofur menjadi pemuda yang ahlul Qur’an tidak lupa Ia juga berharap pandemi Covid-19 segera berakhir.

“Dengan memperingati Nuzulul Quran ini semoga kita mendapatkan malam lailatul qodar dan semoga semoga Alloh mengangkat pandemi virus Covid-19 di negeri Indonesia secara umumnya dan di seluruh negara umat muslim, sehingga kita dapat melaksanakan kegiatan seperti sedia kala, “pungkasnya. (Gfr/Red)

Berita telah tayang di :  https://wartaku.id/budaya/peringati-nuzulul-quran-remaja-masjid-jami-baitul-ghofur-desa-sumodikaran-berharap-pandemi-covid-19-berakhir/

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Info Umum

Aparatur Desa

VIDEO PROFIL DESA

COVER LAGU NGLENYER

Peta Desa Sumodikaran

Agenda

Sinergi Program

Produk Hukum Kabupaten Bojonegoro Cipta Desa Pemkab Bojonegoro
Kemendesa Profil Desa

Statistik Penduduk

Info Media Sosial