Sumodikaran- Dinas Perindustrian dan Tenaga kerja Kabupaten Bojonegoro melalui Bidang Industri Agro dan Hasil Hutan adakan Bimbingan Teknis/pelatihan Pembuatan Olahan Abon berbahan dasar Lele di Balai Desa Sumodikaran dimulai hari ini (16/11/2020) sampai hari Kamis mendatang.
Sebanyak 20 ibu-ibu PKK dari 16 Desa se-kecamatan Dander mengikuti Bimtek dengan santai namun serius yang diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian dan Tenaga kerja Kabupaten Bojonegoro. Bimtek dibuka oleh Bupati Bojonegoro, Dr. Hj. Anna Mu'awanah melalui aplikasi zoom. Hadir juga di acara tersebut Kepala Desa Sumodikaran, Camat Dander Bapak Ir. Mukhammad Hariyanto, MM.
Tujuan Bimtek ini adalah membekali warga dengan keterampilan agar mampu menciptakan lapangan kerja sehingga perekonomian warga meningkat.